Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Peduli Sesama, Yayasan Generasi Peduli Lampung Gelar Wisata Pasien Ceria

Pena Nusantara | Lampung - Ada sekitar 30 pasien beserta pendamping pasien asal Lampung baik yang sedang berada di rumah singgah Jakarta maupun rumah singgah Lampung  akan melakukan kegiatan wisata pasien ceria ke Kebun Raya Bogor pada tanggal 15 Desember 2024. (Sabtu, 14/12/2024)

Pada kesempatan itu Ketua Yayasan Generasi Peduli Lampung (GPL) Bung Firman membeberkan, Program ini sebagai bentuk psikoterapi atau rehab psikologi para pasien baik pasca tindakan medis maupun pasien yang sudah dinyatakan sembuh (survive), Kegiatan wisata amal atau wisata pasien telah rutin dilaksanakan sejak tahun 2016 dan ini menjadi kegiatan yang ke 8 pada tahun 2024 ini.

"Kegiatan ini disupport oleh Yayasan Peduli Generasi Lampung (GPL) dan disponsori oleh Tim Medis RMD CARE dan Badan Perwakilan Provinsi Lampung di Jakarta," ucap Bung Firman. Sabtu, 14/12/2025.

Lebih jauh ungkap Bung Firman, Semoga melalui program kegiatan ini para pasien khususnya dapat kembali bersemangat dalam menjalani proses pengobatannya serta dapat melupakan rasa sakit saat menjalani serangkaian tindakan medis baik yang menjalani operasi maupun kemoterapi

Tak hanya itu sebutnya, Berharap ini menjadi obat penghilang kejenuhan dan rasa suntuk bagi para pendamping keluarga pasien selama mendampingi anggota keluarganya yang sakit selama berbulan bulan. Selain itu sebagai insan manusia tidak pernah tahu umur para pasien yang saat ini sedang diberikan ujian penyakit kronis.

"Namun paling tidak kita bisa berikhtiar menggoreskan senyum kebahagiaan di wajah para pasien dimana sebelumnya menghadapi jarum suntik dan meja operasi," tambah Bung Firman. 

Sementara itu salah satu orang tua dari pasien Bapak Heri Hermanto dan Ibu Sri Lestari asal Tanjung Sari Kabupaten Lampung Selatan yang anandanya bernama Arsya (5thn) di diagnosa sakit jantung bocor mengucapkan, sangat terharu dan merasa terbantu sekali dengan adanya pendampingan dari yayasan generasi peduli Lampung dan tim relawan kesehatan Rmd care. Terlebih dengan adanya program wisata pasien cerita ini membuat lebih optimis dan semangat.

"Kami sangat mengapresiasi sekaligus berterimakasih kepada GPL dan RMD care, Semoga Alloh SWT, Tuhan yang maha esa membalas kebaikan bapak ibu semuanya," pungkas Bapak Heri Hermanto. (Mdn)

Posting Komentar

0 Komentar